Macam-Macam Ketukan Drum yang Wajib Mucogank Tau

macam-macam
"Drummer Professional Yang Bermain Side Stick" source: freepik.com

Musicology – Dalam sebuah musik, ketukan drum menjadi pola awal dari instrumen yang ada dalam sebuah musik. Sebelum mengenal berbagai macam ketukan, seorang musisi harus mengenal bagian dari sebuah drum. Bagian dari drum meliputi bass drum, snare drum, floor tom, middle tom, high tom, hi hat cymbals, ride cymbal dan crash cymbal. Sebagai seorang produser, sangat penting memiliki pemahaman yang cukup tentang pola dasar drum dan jenis dari ketukannya. Karena produser menjadi orang yang bertanggung jawab atas susunan instrumen dalam sebuah musik. Akan tetapi, sebelum masuk ke dalam ketukan mari kita pelajari terlebih dahulu tentang ritme.

Ritme

Ritme adalah pengulangan bunyi atau ketukan berdasarkan pola tertentu yang ada dalam musik dan penentu dalam sebuah ketukan dalam musik. Dari definisi tersebut dapat menarik kesimpulan bahwa irama mengacu ke dalam not atau hening waktu. Menggunakan teknik yang untuk menghitung pola irama dalam lagu yaitu dengan menggunakan ketukan. Maka dari itu irama dan ketukan merupakan gabungan yang menghasilkan musik. Untuk pembahasan selengkapnya, kita akan mengajak Mucogank lebih lanjut untuk mengetahui pola ketukan apa saja yang ada dalam drum. Yuk kita simak pembahasannya.

Rudiment atau Pukulan Dasar Drum

Rudiments merupakan dasar dari permainan drum, yang memiliki berbagai macam jumlahnya. Akan tetapi drummer banyak yang menggunakan 26 Standard American Rudiments sebagai acuan bermainnya.

Catatan :

R : Pukulan tangan kanan

L : Pukulan tangan kiri

Macam – Macam Pukulan Dasar Drum :
Single Stroke Roll

Teknik yang terdiri dari memainkan pola tangan kanan dan kiri secara bergantian dengan tempo yang teratur. Pola ketukan ( R-L-R-L-R-L-R-L ).

Double Stroke Roll

Teknik bermain menggunakan tangan kanan sebanyak dua kali kemudian lanjut tangan kiri dan ulangi terus menerus. Pola ketukan ( R-R-L-L R-R-L-L )

Paradide

Menggunakan perpaduan teknik single stroke roll dan double stroke roll

  • Single Paradide ( R-L-R-R-L-R-L-L )
  • Double Paradide ( R-L-R-L-R-R-L-R-L-R-L-L )
  • Triple Paradide ( R-L-R-L-R-L-R-R-L-R-L-R-L-R-L-L )
  • Paradide didle ( R-L-R-R-L-L )
Flan

Teknik memainkan dengan kedua tangan dan aturlah hingga posisinya hampir bersamaan. Kemudian posisikan salah satu tangan lebih tinggi dari tangan satunya. Praktikkan ke drum pad.

Drag/Ruff

Teknik ini hampir sama dengan Flan, tetapi Ruff memiliki satu main note dan grace not

Five Stroke Roll

Teknik ini memainkan sebanyak lima not. Agar lebih mudah, mainkan 4 not 1/16 dan berakhir pada not di not 1/4. Pola bermainnya dapat menggunakan Single Stroke Roll atau Double Stroke Roll.

Nine Stroke Roll

Teknik ini sama dengan Five Stroke Roll tetapi dimainkan sebanyak sembilan not. Pola bermainnya dapat menggunakan Single Stroke Roll atau Double Stroke Roll.

Dari berbagai macam teknik diatas, lakukan latihan secara rutin untuk membuat kalian terbiasa dengan variasi ketukannya. Mucogank, juga bisa membuat variasi baru dari teknik tadi dengan menyesuaikan musik yang kalian mainkan. Ketukan dari drum juga menyesuaikan genre apa yang kalian mainkan. Karena karakteristik ketukannya juga berbeda tiap genrenya. Dari ketukan musik pop yang lembut hingga ketukan musik rock yang bisa menguras tenaga kalian, untuk penjelasannya simak karakteristik ketukan berikut.

Ketukan Drum Pop

Ketukan drum pertama ini memiliki karakteristik yang halus dan bertempo lambat. Biasanya lagu pop menggunakan birama 4/4 dengan hitungan bass drum 1 – 3 dan snare yang jatuh pada hitungan 2 – 4. Untuk pola hi hat nya menggunakan not 1/8, sehingga hi hat berada di setiap hitungan 

Ketukan Drum Rock

Yang kedua adalah ketukan pop atau rock. Pada ketukan ini membutuhkan tenaga yang lebih kuat dibanding ketukan drum pop karena bertempo cepat. Pola birama dari drum rock mirip dengan drum pop.

Ketukan Drum Reggae

Ketukan drum ini sedang tren saat ini karena memiliki vibes santai. Seperti musik dari Stevan & Coconut Trezz yang memiliki ketukan drum santai. Ketukan ini sering ditemani instrumen lain seperti perkusi yang memiliki kedalaman suara berbeda beda. Untuk ketukannya menggunakan hi hat not 1/4.  Jadi dalam hitungan 1, 2, 3, 4 hanya memainkan satu ketukan hihat.

Bagaimana Mucogank, pembahasan tersebut sangat bermanfaat kan? Mucogank, mulai bisa belajar ketukan drum untuk pemula, dengan mengikuti penjelasan cara tersebut. Dengan memahami berbagai macam teknik ketukan tadi. Mucogank bisa tahu teknik bermain drum yang benar. Serta, jangan lupa juga untuk rutin berlatih jika ingin menjadi pemain drum yang profesional.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *