Solois HAL Baru Saja Merilis Lagu yang Berjudul “Malang”

"Profil lagu "Malang" di aplikasi Spotify" source: Spotify

Musicology – Mucogank, perlu kalian ketahui musik bisa jadi sarana untuk penyampaian emosi, pengalaman atau cerita yang pernah dialami bagi para musisi. Salah satunya solois HAL, yang baru saja merilis single barunya berjudul “Malang”. Tanggal 22 Maret kemarin, ia baru saja merilis single baru tersebut. Menurut deskripsi di akun official YouTube halstage, HAL merupakan musisi multi-instrumentalis. Ia juga penyanyi sekaligus penulis beberapa lagu yang ia bawakan. HAL merupakan solois yang berasal dari Kota Kembang . HAL debut pertama kali di dunia musik dengan single yang berjudul “Perspektif” yang mana sudah mencapai 182 juta pendengar di Spotify.

Single barunya yang berjudul “Malang” ini, menyajikan alunan musik yang istimewa dan menarik. Lagu dengan lirik yang sederhana dan melodi yang memikat hati. HAL berharap lagu ini dapat mengobati kerinduan terhadap Kota Malang. HAL menjelaskan bahwa lagu yang berjudul “Malang” tidak hanya ia tulis dari pengalaman pribadinya saja. Melainkan dari banyak perjalanan dan pengalaman hidup yang sangat luas. HAL juga mengungkapkan bahwa lagu ini mendeskripsikan perasaan kehilangan, ketidakpastian, dan penemuan diri yang orang-orang alami. 

Makna Lagu “Malang”

Menurut deskripsi di akun official YouTube halstage, lagu ini mendeskripsikan Kota Malang sebagai tempat yang banyak kenangan bagi beberapa musisi. Dari liriknya, HAL mengajak pendengar untuk merasakan kehangatan dan kedamaian mengingat kisah masa lalu yang masih terasa hidup. Lagu ini seperti gambaran perasaan yang mendalami ke dalam jiwa tentang Kota Malang. Lewat lagunya HAL menyampaikan keindahan Kota Malang dan mengapresiasi segala momen dalam perjalanan hidupnya. HAL juga menganggapnya sebagai lambang ikatan manusia dengan sesama manusia lainnya.

Lagu yang berjudul “Malang” ini, sebanyak 272 orang yang memberi tanggapan suka dan 1,683 jumlah penonton. Single “Malang” ini di aplikasi Spotify menjadi puncak klasmen “New Music Friday Indonesia” yang sering didengar. Rilisnya lagu ini, banyak yang memberikan pujian dari para penikmat musik dan penggemarnya loh Mucogank!

Lagu ini tidak hanya dapat menghibur para pendengar, tetapi juga merenungkan makna kehidupan dan menghadapi segala tantangan dengan kepercayaan diri. Lagu ini, juga menjadi bukti nyata bahwa setiap bait dari lirik dapat menyentuh hati dan mengubah cara hidup orang-orang. Rilisnya lagu ini, banyak yang memberikan pujian dari para penikmat musik dan penggemarnya.

Jadi gimana nih Mucogank? Yuk sebagai pecinta musik kita dukung HAL dengan mendengarkan semua lagunya, lewat aplikasi streaming kesukaan Mucogank. Jangan lupa single terbaru dari HAL yang berjudul “Malang” masukkan ke playlist lagu favorite kalian ya!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *